PENGARUH KUALITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DAN INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA

Authors

  • Akil Aulia Nirmala
  • Anwar Winda Vina Ria Universitas Muhammadiyah Karanganyar
  • Pamastutiningtyas Terrensia Sekar
  • Penatari Resi Intan

Abstract

Abstrak. Informasi akuntansi merupakan kumpulan informasi yang bersumber dari aktivitas bisnis dalam laporan keuangan. Laporan keuangan akan digunakan untuk pengambilan keputusan serta perencanaan masa depan sebuah perusahaan, maka diperlukan informasi akuntansi yang yang baik untuk menghasilkan laporan keuangan yang handal. Saat ini penyusunan laporan keuangan di perusahaan sudah mulai mengalami perubahan, bukan lagi laporan keuangan manual namun sudah menggunakan sistem yang disebut sistem informasi akuntansi. Sistem informasi akuntansi merupakan teknologi yang digunakan perusahaan dalam aktivitas bisnisnya, mulai dari produksi hingga laporan keuangan. Kemampuan sebuah sistem informasi dalam memenuhi kebutuhan pengguna bisa disebut kualitas sistem informasi akuntansi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kualitas sistem informasi akuntansi dan informasi akuntansi berpengaruh terhadap kepuasan pengguna sistem informasi akuntansi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif literatur review dengan mencari artikel-artikel dan jurnal penelitian, pencarian melalui internet, dan meninjau ulang artikel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variable Kualitas Sistem Informasi Akuntansi dan Informasi Akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pengguna sistem informasi akuntansi. Semakin meningkat kualitas suatu sistem informasi akuntansi maka meningkat juga kualitas informasi akuntansi yang menjadikan kepuasan penggnuna meningkat.

Downloads

Published

2024-10-05